jenis burung murai yang bagus

Bagi para pecinta burung, memelihara burung yang bagus tentunya merupakan suatu keharusan. Salah satu burung yang bagus adalah burung Murai.

Burung murai termasuk ke dalam jenis burung kicau. Karena burung murai ini memiliki suara kicau yang lantang dan merdu. Tak hanya itu burung murai juga dikategorikan burung petarung. Hal tersebut tentunya semakin membuat para pecinta burung berlomba-lomba memelihara burung murai.

Burung murai selain untung hiburan ketika bersantai di rumah juga bisa menjadi ladang keuntungan yang banyak. Tentunya diperlukan ketelatenan ekstra jika ingin menjadikan burung murai sebagai ladang mencari rezeki. Sebelum mengembangbiakan burung murai tentunya harus tahu dulu dong jenis burung murai yang bagus.

Jenis Burung Murai Yang Bagus

Dibawah ini merupakan macam-macam murai batu beserta gambarnya:

Murai Batu Medan

Meski bernama Murai Batu Medan tapi sesungguhnya burung ini bukan berasal dari Medan. Burung ini sesungguhnya berasal dari Aceh dan Semenanjung Malaysis. Burung Murai Batu Medan ini menjadi burung yang susah di dapat karena sekarang ini hanya ada di Bukit Lawing, Bohorok dan Gunung Leuser saja.

Ciri-ciri murai batu ini memiliki bulu yang gelap dan mengkilap. Untuk burung yang masih muda warna kakinya lebih merah dan apalabila sudah berumur warnanya hitam pekat. Burung Murai Batu Medan memiliki ukuran 27-30 cm. Dan harganya sangat mahal karena langka dan ukuran tubuhnya.

Murai Batu Nias

Burung Murai Batu Nias di pasok dari daerah Sibinang dan Simuele dan burung ini pun sudah langka. Kelangkaan ini dikarenakan lingkungan yang tidak sehat dan habitat burung yang semakin mengecil. Burung ini memiliki ciri khas tubuhnya yang kecil mirip murai batu asal Lampung.

Warna ekor burung murai batu nias hanya hitam saja sehingga dikenal dengan blacktail. Suaranya pun cukup keras dan mampu menirukan suara burng murai batu yang lain dengan cepat.

Murai Batu Borneo/Kalimantan

Untuk burung batu borneo dibagi menjadi 3 macam yaitu burung murai batu palangka, burung murai batu banjar, dan burung murai batu mahkota. Meskipun sama-sama berasal dari Borneo, burung ini memiliki warna bulu, bentuk tubuh, panjang ekor, dan ciri khasnya masing-masing. Secara umum burung batu borneo yang bagus adalah yang memiliki paruh lebar ketika di buka. Hal tersebut menandakan burung tersebut memiliki suara yang bagus dan juga keras.

Murai Batu Lampung

Ciri-ciri burung murai batu lampung memiliki tubuh yang kecil yaitu 12-18 cm. Pada bagian dadanya cenderung berwarna orange gelap. Burung ini juga memiliki kelebihan mentalnya yang kuat juga gerakannya yang gesit dan cepat. Tapi burung ini memiliki kekurangan suaranya kurang bagus.

Nah itu dia beberapa macam macam murai batu dan gambarnya yang bagus dan cocok untuk dipelihara. Tapi ingat ketika memelihara burung harus konsisten dan telaten agar burung yang dipelihara tidak mati.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *